ANALISIS TINGKAT RISIKO KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) PADA PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG KAMPUS INSTITUT TEKNOLOGI TELKOM PURWOKERTO PT. SANDHY PUTRA MAKMUR

Authors

  • Ulin Nuha Universitas PGRI Semarang
  • Rokheb Efendi

Abstract

Abstrak

Proyek bangunan gedung bertingkat yang memiliki tingkatan kompleksitas yang tinggi juga pada tahap kontruksinya akan timbul suatu risiko yang terjadi pada proses kontruksinya, yang akan dihadapi para pekerja kontruksi,  adapun upaya yang dilakukan untuk mencegah terjadinya risiko adalah dengan melakukan pencegahan sebelum terjadinya risiko yang berdampak buruk pada proyek tersebut akan dihadapi para pekerja proyek kontruksi. Tindakan untuk mengetahui risiko risiko itu d hadapi para pekerja dan penanggulangannya dengang proses identifikasi risiko untuk mengelola risiko.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat risiko yang di hadapi para pekerja kontruksi pada pekerjaan struktur dari proyek gedung telkom.  Proses tersebut di lakukan melalui tahap identifikasi tahap analisa dan tahap respon risiko. Pada tahap identifikasi di lakukan melalui studi literature kemudian survey dengan kuesioner untuk memvalidasi risiko, selanjutnya dilakukan analisa untuk mengetahui tingkat  risiko dengan cara memperkirakan frekuensi dan mengetahui risiko risiko yg d hadapi di proyek kontruksi.

Dari hasil penelitian diperoleh hasil tingkat risiko tertinggi yang di hadapi pekerja yaitu pekerja terpeleset atau terjatuh, pekerja terkena benda tajam, pekerja luka ringan dan pekerja luka berat. Untuk mencegah risiko tersebut dilakukan respon risiko dengan brifing sebelum pekerjaan di mulai yang di tujukan kepada pekerja kontruksi, memasang rambu-rambu kesehatan keselamatan kerja dan persediaan alat pelindung diri seperti pada tabel IBPRP.

 

Downloads

Published

2021-01-07

Issue

Section

Articles