PESAN MORAL DALAM KUMPULAN CERITA RAKYAT NUSANTARA KARYA YUSTITIA ANGELIA SEBAGAI BAHAN AJAR PEMBELAJARAN MENGIDENTIFIKASI NILAI DAN ISI CERITA RAKYAT

Authors

  • Muhammad Shofiyullah

Keywords:

Pesan Moral, cerita rakyat, bahan ajar

Abstract

Dalam penelitian ini membahas pesan moral sebagai bahan ajar pembelajaran mengidentifikasi nilai dan isi cerita rakyat. Tujuan dari penelitian ini mendeskripsikan pesan moral dalam Kumpulan Cerita Rakyat Nusantra karya Yustitia Angelia sebagai bahan ajar pembelajaran mengidentifikasi nilai dan isi cerita rakyat. Metode penelitian ini adalah deskriptif kualitataif dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif akan mendapatkan data dalam bentuk deskriptif yang mendalam. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini kepustakaan dan dokumentasi. Teknis analisis data yang digunakan sinopsis dari cerita rakyat, pesan moral, bukti dari pesan moral dan nilai yang terkandung dalam pesan moral. Kemudian teknik penyajian data yang digunakan adalah deskripsi atau penggambaran berupa kalimat. Hasil penelitian ini adalah pesan moral dapat dijadikan sebagai bahan ajar pembelajaran mengidentifikasi nilai dan isi cerita rakyat. Nilai yang terkandung dalam pesan moral itu berupa menghormati orang tua, tanggung jawab, rendah hati dan bijaksana dalam mengambil keputusan. 

Downloads

Published

2020-12-03