Manajemen Inventaris Berbasis Web: Optimalisasi Pencatatan Barang Masuk dan Keluar di PT. Jala Lintas Media Semarang

Authors

  • Elsa Rahmania Adha Universitas PGRI Semarang
  • Bambang Agus Herlambang Universitas PGRI Semarang
  • Noora Qotrun Nada Universitas PGRI Semarang
  • Aris Tri Jaka Harjanta Universitas PGRI Semarang
  • Khoiriya Latifah Universitas PGRI Semarang

Keywords:

Inventaris, Sistem, Stok, Spreadshheet

Abstract

Abstract

Inventory management has become important for companies, including technology and communication companies like PT Jala Lintas Media Semarang. Currently, the company relies on Google Spreadsheets as a tool for inventory management. Therefore, this research aims to develop a web-based inventory management system specifically for managing incoming and outgoing stock for PT Jala Lintas Media Semarang. The chosen system development method is the waterfall model, utilizing PHP programming language and MySQL database. The stages involved in the development process are requirements analysis, system design, and implementation. This system will enhance the accuracy of monitoring stock movement and provide more structured inventory reports. Consequently, the implementation of this system is expected to assist PT Jala Lintas Media Semarang in minimizing human errors, preventing unintentional data manipulation, and reducing the risk of inventory data loss that often occurs in Google Spreadsheets. This, in turn, will improve the operational efficiency of the warehouse.

Keywords: Inventory; System; Stock; Spreadsheet

Abstrak

Pengelolaan inventaris menjadi suatu hal penting yang dibutuhkan perusahaan, tak terkecuali sebuah perusahaan yang bergerak di bidang teknologi informasi dan komunikasi seperti PT Jala Lintas Media Semarang. Di mana perusahaan tersebut masih menggunakan Google Spreadsheet sebagai alat untuk pengelolaan inventaris mereka. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk membangun sebuah sistem manajemen inventaris berbasis web dalam hal pengelolaan stok barang masuk dan barang keluar untuk PT Jala Lintas Media Semarang. Metode pengembangan sistem yang digunakan adalah waterfall dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MySQL. Tahapan yang dilakukan adalah analisis kebutuhan, perancangan sistem, dan implementasi. Di mana sistem ini akan meningkatkan keakuratan dalam pemantauan stok keluar masuknya barang, serta laporan inventaris yang lebih terstruktur. Maka dari itu, diharapkan hasil dari implementasi sistem ini dapat membantu PT Jala Lintas Media Semarang dalam memperkecil kemungkinan kesalahan manusia, menghindari kesalahan manipulasi data yang tidak sengaja, serta kehilangan data inventaris yang sering terjadi pada Google Spreadsheet sehingga efisiensi operasioanal gudang dapat meningkat.

Kata Kunci: Inventaris; Sistem; Stok; Spreadsheet

Downloads

Published

2023-07-17

Issue

Section

Articles