Integrasi Kecerdasan Buatan dalam Sistem Kesehatan: Kajian Literatur Sistematik
Keywords:
Artificial Intelligence, Healthcare Systems, Systematic Literature Review, Desease Diagnosis, Patient Data, Personalized CareAbstract
Integration of Artificial Intelligence (AI) into health systems shows great potential in improving various aspects of health services, such as diagnosis, treatment, and patient data management. AI technology can analyze medical data quickly and accurately, help in early detection of disease through analysis of medical images and genetic data, and support better clinical decision making based on real-time data analysis. Besides, AI can reduce the administrative burden of doctors, allowing them to focus on patient care. However, the implementation of AI in health systems faces several challenges, including patient data security, the interoperability of health information systems, and ethical issues related to the use of this technology. This study concludes that although AI has great potential to improve the quality of healthcare, continued efforts are needed to address existing challenges and ensure affective and safe implementation of AI.
Abstrak
Integrasi Kecerdasan Buatan (AI) dalam sistem kesehatan menunjukkan potensi besar dalam meningkatkan berbagai aspek layanan kesehatan, seperti diagnosis, pengobatan, dan manajemen data pasien. Teknologi AI mampu menganalisis data medis dengan cepat dan akurat, membantu dalam deteksi dini penyakit melalui analisis gambar medis dan data genetik, serta mendukung pengambilan keputusan klinis yang lebih baik berdasarkan analisis data real-time. Selain itu, AI dapat mengurangi beban administratif dokter, memungkinkan mereka fokus pada perawatan pasien. Namun, implementasi AI dalam sistem kesehatan dihadapkan pada beberapa tantangan, termasuk keamanan data pasien, interoperabilitas sistem informasi kesehatan, dan isu etika terkait penggunaaan teknologi ini. Penelitian ini menyimpulkan bahwa meskipun AI memiliki potensi besar untuk meningkatkan kualitas layanan kesehatan, diperlukan upaya yang berkelanjutan untuk mengatasi tantangan yang ada dan memastikan penerapan AI yang efektif dan aman.