SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN DATA KOPERASI UKM BERBASIS WEBSITE PADA DINAS KOPERASI UKM JAWA TENGAH
Keywords:
Pengelolaan data, Koperasi, Website, UKMAbstract
Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Jawa Tengah yang berada dijalan Sisingamangaraja No. 3A Semarang masih memiliki masalah terhadap kurang terorganisirnya pendataan karena masih menggunakan pendataan manual. Oleh karna itu, dalam menyelesaikan masalah ini kami membuat Sistem Informasi Pengelolaan Data Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Berbasis Website. Metode pengumpulan data yang digunakan ialah metode observasi, studi pustaka, dan metode wawancara. Fitur yang ada dalam sistem tersebut meliputi login, tampilan awal, input data, lihat data, tambah data, hapus data, edit data, download data, dan cetak data. Sistem informasi pengelolaan data ini menggunakan software XAMPP, Corel Draw, dan Text Editor meliputi Sublime Text, dan Notepad ++. Pada tahap pembangunan sistem informasi terdapat tahap perancangan sistem, desain menu, coding, dan pengujian. Sehingga dapat dihasilkan sistem informasi pengelolaan data yang dapat membantu suatu pekerjaan menjadi lebih efisien dan lebih mudah.