Fenomena Circle Pertemanan terhadap Perilaku Bullying di Sekolah

Authors

  • Fia Anisa Rachim Universitas PGRI Semarang
  • Yovitha Yuliejatiningsih Universitas PGRI Semarang
  • Sri Wahyuni SMK N 6 Semarang

Keywords:

Circle Pertemanan, Bullying

Abstract

Fenomena bullying sering terjadi di lingkungan pendidikan khususnya di sekolah. Perilaku bullying meliputi penyebaran gosip, menolak untuk berteman, menghina, menertawakan, menampar, melempar sesuatu, menarik rambut dan kekerasan fisik lainnya. Circle pertemanan menjadi salah satu faktor perilaku bullying pada remaja di sekolah karena kebanyakan dari peserta didik kurang memiliki pemahaman tentang dampak negatif perilaku bullying sehingga mereka menerima dan melakukan bullying terhadap teman sebaya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis circle pertemanan terhadap perilaku bullying pada peserta didik SMK Negeri 6 Semarang yang merupakan sekolah dengan jumlah 80% peserta didik perempuan sehingga terdapat banyak circle pertemanan di dalamnya. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Pengambilan data dilakukan melalui studi kasus Home Visit dilanjutkan dengan metode wawancara (Indepth Interview).

Downloads

Published

2024-01-15