HUBUNGAN REGULASI EMOSI DENGAN PERILAKU MENYONTEK PESERTA DIDIK KELAS VIII B SMP NEGERI 36 SEMARANG

Authors

  • Arrum fachridatul Universitas PGRI Semarang
  • Dini Rakhmawati Universitas PGRI Semarang
  • Nanik Dwihastuti SMP N 36 Semarang

Keywords:

Regulasi emosi, Menyontek

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan regulasi emosi dengan perilaku menyontek peserta didik. Metode penelitian yang digunakan ialah metode kuantitatif dengan jenis deskriptif korelasional. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik random sampling dengan jumlah sampel sebanyak 30 siswa yang diambil secara acak. Instrumen penelitian yang digunakan adalah angket regulasi emosi dan perilaku menyontek menggunakan metode skala likert dengan 4 pilihan jawaban. Data dianalisis menggunakan korelasi product moment. Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara regulasi emosi dengan perilaku menyontek peserta didik, dengan nilai sig 0,000 < 0,05, dan nilai korelasi antara kedua variabel yaitu sebesar 0,793, hal ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara regulasi emosi dengan perilaku menyontek peserta didik. 

Downloads

Published

2024-01-15