PKM EDUKASI PENCEGAHAN PENANGANAN PERTAMA COVID-19 DI KELURAHAN BARUSARI KECAMATAN SEMARANG SELATAN KOTA SEMARANG
Abstract
Di Indonesia sendiri jumlah yang terjangkit positif covid 19 mencapai 5923 terkonfirmasi, sembuh 607, meninggal 520 Update 17 April 2020 (Sumber: https://www.kemkes.go.id/). Coronavirus adalah kumpulan virus yang bisa menginfeksi sistem pernapasan. Pada banyak kasus, virus ini hanya menyebabkan infeksi pernapasan ringan, seperti flu. Namun, virus ini juga bisa menyebabkan infeksi pernapasan berat, seperti infeksi paru-paru (pneumonia). infeksi virus Corona atau COVID-19 bisa berupa gejala flu, seperti demam, pilek, batuk kering, sakit tenggorokan, dan sakit kepala. Setelah itu, gejala bisa memberat. Sampai saat ini, belum ada vaksin untuk mencegah infeksi virus Corona atau COVID-19. Oleh sebab itu, cara pencegahan yang terbaik yaitu melalui mengedukasi warga masyarakat. sehubungan dengan hal ini pemerintah terus melakukan pembaruan kabar terbaru terkait virus Corona dan melakukan tindakan atau penanganan untuk menghadapi adanya wabah virus Corona tersebut. Selain itu bagi masyarakat umum perlu ada juga penanganan dalam mengedukasi supaya paham akan pentingnya bahaya covid-19, akan tetapi masyarakat umum
biasanya sering tidak mengindahkan pesan himbauan dari pemerintah dan sering lupa himbauan yang diberikan pemerintah, maka oleh sebab itu tim pengabdi dari UPGRIS memberikan himbauan berupa tulisan ajakan untuk sadar akan bahaya covid-19, Selain itu masyarakat juga belum sadar akan kebersihan cuci tangan terutama pada saat memegang uang ataupun pergi keluar. Pelaksanaan kegiatan ini akan diadakan dalam bentuk Himbauan mengenai , ajakan melalui tulisan yang dituangkan dalam bentuk leaflet dan pendampingan dalam mengedukasi masyarakat khususnya di kelurahan barusari kecamatan semarang selatan di Kota Semarang. Pentingnya memberi pemahaman kepada warga mengenai virus covid-19. Tujuannya memberikan kesadaran warga agar lebih mentaati protocol dalam melawan virus covid-19. Dengan memberikan himbauan, ajakan dan pendampingan bagi para warga di kelurahan barusari kecamatan semarang selatan di Kota Semarang