Analisis Pemahaman Peraturan Permainan Sepak Bola Melalui Video Test Pada Wasit Askot PSSI Surakarta

Authors

  • Husnul Hadi Universitas PGRI Semarang
  • Setiyawan
  • Muh. Isna Nurdin
  • Nur Azis Rohmansyah

Abstract

Pandemic covid-19 sejak awal tahun 2020 memaksa seluruh pertandingan kalender PSSI dihentikan sampai pertengahan 2021 ini. Hal ini berimbas pada minimnya kuantitas pertandingan yang dipimpin wasit. Seperti halnya seorang pemain sepakbola, minimnya menit bermain akan mengurangi ball-feeling. Wasit pun akan merasakan hal yang sama, minimnya menit dalam memimpin pertandingan akan banyak mempengaruhi feeling-touch dalam mengambil keputusan. Permasalahan itu menjadi pertimbangan bagi tim peneliti untuk melakukan analisis pemahaman peraturan permainan sepakbola melalui video test pada wasit Askot PSSI Kota Surakarta. Penggunaan video test dimaksudkan untuk menyegarkan kembali kemampuan para wasit khususnya wasit Askot PSSI Kota Surakarta dalam memahami peraturan permainan sepak bola berhubung masih kondisi pandemic dan belum adanya pertandingan resmi yang digelar, sehingga ketika kompetisi bergulir para wasit siap untuk memimpin pertandingan.

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif  yang bertujuan menganalisis pemahaman peraturan permainan sepak bola melalui video test pada wasit Askot PSSI Surakarta. Populasi pada penelitian ini yaitu wasit Askot PSSI Kota Surakarta. Teknik sampling yang digunakan adalah sampling jenuh yaitu seluruh wasit yang ada di Askot PSSI Kota Surakarta mulai dari lisensi C3, C2, dan C1 akan dijadikan sampel penelitian. teknik analisis yang dapat digunakan adalah dengan menggunakan teknik distribusi frekuensi.

Hasil penelitian untuk pemahaman wasit tentang offside menggambarkan bahwa 7 orang berada pada kategori rendah atau 35%, 7 orang berada pada kategori sedang atau 35%, dan 6 orang berada pada kategori tinggi atau 30%. Pemahaman wasit tentang handsball yaitu 10 orang berada pada kategori sedang atau 50%, dan 10 orang berada pada kategori tinggi atau 50%.

Downloads

Published

2021-12-31