PENGARUH LATIHAN BERPASANGAN LADDER DRILLS DAN CONE DRILLS TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN TENDANGAN SABIT PENCAK SILAT PADA SISWA PSHT RANTING KECAMATAN REMBANG KABUPATEN PURBALINGGA

Authors

  • Faizal Adi Wicaksono

Keywords:

Latihan, Ladder Drills, Cone Drills, Tendangan sabit

Abstract

Faizal Adi Wicaksono. Pengaruh latihan berpasangan ladder drills dan cone drills terhadap peningkatan kemampuan tendangan sabit pencak silat pada siswa PSHT ranting Kecamatan Rembang Kabupaten Purbalingga. penelitian ini dilatarbelakangi oleh landasan faktual tentang pengaruh latihan berpasangan ladder drills dan cone drills terhadap peningkatan kemampuan tendangan sabit pada PSHT ranting Kecamatan Rembang Kabupaten Purbalingga. Penelitia menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode eksperimen semu. Populasi penelitian 40 siswa. Sampel penelitian ini adalah 16 siswa laki-laki. Penelitian ini Menggunakan Uji Pre-test dan Uji Post-test untuk validitas datanya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : terdapat pengaruh latihan berpasangan ladder drills terhadap peningkatan tendangan sabit pada kaki kanan siswa pencak silat PSHT ranting Kecamatan Rembang Kabupaten Purbalingga sebesar +6,40% dan kaki kiri sebesar +7,86%. Terdapat pengaruh latihan berpasangan cone drills terhadap peningkatan tendangan sabit pada kaki kanan siswa pencak silat PSHT ranting Kecamatan Rembang Kabupaten Purbalingga sebesar +11,76% dan kaki kiri sebesar +7,96%. Latihan ladder drills lebih efektif dibanding dengan latihan cone drills terhadap peningkatan kemampuan tendangan sabit. Karena rata-ratanya lebih besar. Adapun saran didalam penelitian ini yaitu penelitian bisa dilanjut supaya relevan dengan disiplin ilmu keloahragaan sehingga dapat menjadikan pedoman untuk menemtukan bentuk latihan yang sesuai dalam cabang olahraga

Downloads

Published

2023-01-15