PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN DENGAN BOLA GANTUNG TERHADAP HASIL BELAJAR LOMPAT JAUH GAYA MENGGANTUNG KELAS VII DI SMP N 1 KELING

Authors

  • Fadli Nurcahyono

Keywords:

Bola Gantung, Lompat Jauh, Hasil Belajar.

Abstract

Penelitian ini dilator belakangi hasil observasi pembelajaran terhadap guru olahraga bahwa
disekolah tersebut proses pembelajaran penjasorkes kurang bervariasi sehingga menjadikan tingkat
antusias dan semangat siswa dalam mengikuti pembelajaran berkurang. Tujuan penelitian
ini merupakan adakah efek penggunaan media bola gantung terhadap yang akan terjadi belajar lompat
jauh gaya menggantung di siswa kelas VII Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Keling Kabupaten
Jepara. Penelitian ini menggunakan teknik eksperiment dengan model Two Group Pretest – Posttest
Design. Penelitian menggunakan tehnik random sampling yang terdapat 2 kelas yaitu kelas VII E
berjumlah 32 siswa sebagai kelas control dan kelas VII H berjumlah 32 siswa sebagai kelas treatment.
Teknik analisis data yang digunakan adalah uji statistik deskriptif, uji normalitas, uji homogenitas, uji
paired sample-test dengan SPSS 22. Dari penelitian ini menunjukan adanya pengaruh media
pembelajaran dengan bola gantung terhadap hasil belajar lompat jauh gaya menggantung dengan hasil
presentase siswa posttest kelas VII E sebagai kelas control sebesar70.09 dengan standar deviasi sebesar
6.23. Untuk nilai rata rata posttest lompat jauh kelas VII H sebagai treatment diperoleh 78,25 dengan
standar deviasi sebesar 5,32. Berdasarkan hasil penelitian diatas, bahwa adanya pengaruh yang
signifikan terhadap media pembelajaran dengan bola gantung terhadap hasil belajar lompat jauh gaya
menggantung dengan ketahui nilai rata rata posttest lompat jauh kelas control diperoleh sebesar 28.95
%, adanya peningkatan hasil belajar siswa kelas VII H sebagai kelas treatment sebesar 29,21%.
Pembelajaran lompat jauh gaya menggantung dengan media bola gantung sangat efisian untuk
meingkatkan hasil belajar siswa.

Downloads

Published

2023-01-12