PENGARUH LATIHAN DRILL DENGAN POLA SMASH KANAN-KIRI DAN SMASH –NETTING TERHADAP PENINGKATAN KEYTEPATAN SMASH PADA ATLET BULUTANGKIS PB MAESTRO JEPARA

Authors

  • Ahmad Reza Musthafa

Keywords:

Latihan drill smash kanan-kiri, latihan drill smash-netting, ketepatan smash

Abstract

Abstrak

Ahmad Reza Musthafa “Pengaruh Latihan Drill Dengan Pola Smash Kanan-Kiri dan Pola Smash-Netting Terhadap Peningkatan Ketepatan Smash Pada Atlet PB Maestro Jepara” PJKR FPIPSKR UPGRIS 2022. Dilaksanakan penelusuran yang melatarbelakangi penelitian disini dikarenakan banyak dari atlet yang salah saat melakukan teknik smash, seperti perkenaan shuttlecock kurang tepat, shuttlecock menyangkut, dan shuttlecock keluar lapangan. Kemampuan saat melakukan teknik smash masih kurang dalam segi kecepatan maupun akurasi. Kemudian tujuannya guna mencari lebih lanjut efek dari model pelatihan drill smash sekalian pola smash kanan-kiri serta pola smash-netting apakah meningkat ataupun tidak dari cepat dan tepatnya pukulan smash diantara pemain bulutangkis PB Maestro Jepara. Model eksperimen dipilih dalam skripsi ini tentunya dengan mempergunakan desain “two groups pre-test-post-test design”. Sementara untuk Populasi maka dipergunakanlah para atlet PB Maestro Jepara yang sejumlah 12 individu. Untuk sampling maka dipergunakan model purposive sampling. Instrumen ketepatan smash mempergunakan pengujian smash dari PBSI (2006: 36). Analisa datanya mempergunakan pengujian-t. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa latihan drill pola smash kanan-kiri memberikan pengaruh yang signifikan sebesar 33,33%. Sedangkan, hasil penelitian latihan drill pola smash-netting menunjukan bahwa adanya pengaruh yang signifikan sesbesar 45,07%. Perolehan angkanya dari perhitungan menunjukan jika grup percobaan model drill smash netting yang lebih ber efek terhadap meningkatnya cepat gerak smash atlet PB Maestro Jepara dibandingkan dengan metode latihan drill pola smash kanan-kiri, dengan persentase 45,07%. Gerakan dinamis serta melakukan pukulan smash yang berulang-ulang  berpengatruh terhadap kelincahan atlet saat melakukan smash, dan stimulusnya.

 

Downloads

Published

2023-01-15