PENGARUH LATIHAN BOLA GANTUNG DAN BOLA LEMPAR TERHADAP KETEPATAN SMASH NORMAL BOLA VOLI PADA EKSTRAKURIKULER DI SMA 1 KANDANGSERANG KABUPATEN PEKALONGAN

Authors

  • Ivan Alfian Yusuf

Keywords:

Latihan, Bola Gantung, Bola Lempar, Smash

Abstract

IVAN ALFIAN YUSUF. NPM 17230289. “PENGARUH LATIAN BOLA GANTUNG DAN BOLA LEMPAR TERHADAP KEMAMPUAN SMASH NORMAL PADA EKSTRAKURIKULER DI SMA 1 KANDANGSERANG KABUPATEN PEKALONGAN”. Skripsi. Fakultas Pendidikan Ilmu Olahraga, Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Universitas PGRI Semarang . Pembimbing I Yulia Ratimiasih, S.Pd., M.Pd. Pembimbing II Galih Dwi Pradipta, S.Pd., M.Pd.

Ekstrakurikuler bola voli putra SMA 1 Kandangserang Kabupaten Pekalongan terdapat fakta bahwa siswa yang mengikuti ekstrakurikuler, rata-rata dalam melaksanakan smash kurang maxsimal. Dalam penelitian ini rumusan masalahnya yaitu apakah ada pengaruh latiahan bola gantung dan bola lempar terhadap ketepatan smash normal dalam permainan bola voli putra pada ekstrakurikuler di SMA 1 Kandangserang Kabupaten Pekalongan. Penelitian ini bertujuan umtuk mengetahui pengaruh latihan bola gantung dan bola lempar terhadap ketepatan smash  normal dalam permainan bola voli di SMA 1 Kandangserang Kabupaten Pekalongan. Penelitian ini menggunakan metode experimen. Populasi dan sampel dalam penelitian ini yaitu siswa Ekstrakurikuler bolavoli putra di SMA 1 Kandangserang Kabupaten Pekalongan dengan sampel 16 siswa. Semua sampel harus melalui proses pre-test berguna untuk menetapkan kelompok exsperimen. Analysis data ini memakai perangkat lunak SPSS. Dilihat dari rata-rata hasil responden atau mean untuk  smash bola gantung adalah 9.13 dan 16.13Sedangkan untuk smash bola gantung adalah  7.00 dan 15.88. Dari selisih rata-rata ini terdapat kenaikan presentase yaitu selisih nilai dibagi dengan nilai post-test yang dikalikan 100%, senilai 7% untuk tes bola gantung dan 8.8% untuk bola lempar. Oleh sebab itu maka ada perbandingan keterampilan bola sejumlah 7% untuk smash bola gantung dan 8.8% untuk smash bola lempar. Program latihan ini dikemas sesuai dengan tingkat kemampuan dan kesulitanya, tehnik dasar yang diberikan dapat membuat perubahan yang signifikan terhadap peningkatan ketepatan smash bola voli. Kesimpulan yang dapat diambil adalah adanya pengaruh yang signifikan pada ketepatan akurasi smash bola voli puta SMA 1 Kandangserang Kabupaten Pekalongan 2022. Saran dalam penelitian ini adalah 1) Peneliti dalam penelitian ini memebrikan saran untuk siswa agar mnelakukan latihan harus mengunakan prosedur yang telah di berikan. 2) untuk guru penjas atau pelatih, senantiasa bersabar selalu memberikan semangat, dan motivasi terhadap anak didiknya supaya lebih giat untuk berlatih meraih prestasi.

Downloads

Published

2023-01-13