Pengaruh Latihan HIIT Terhadap Kecepatan Selam Nomor Kolam Biffins 50 Meter Pada Atlet Kelompok Umur A Di Octopus Diving Club Kota Semarang

Authors

  • Anisha Ayusandra Maharani

Keywords:

Latihan HIIT, Kecepatan Selam dan Bifins 50 meter.

Abstract

Meningkatkan kondisi fisik Atlet selam secara maksimal untuk mencapai kemampuan prima, pelatih harus membuat program latihan dan mencari metode yang efektif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya pengaruh Latihan HIIT terhadap kecepatan selam kolam nomor Bifins 50 meter pada atlet kelompok umur A di Octopus Diving Club Kota Semarang. Penelitian ini menggunakan metode pre-experimental design tipe one group pretest-postest. Populasi penelitian ini adalah semua atlet yang ada di Octopus Diving Club Kota Semarang. Pengambilan Teknik sampel dilakukan dengan cara Purposive Sampling dengan jumlah sampel penelitian sebanyak 4 Atlet sesuai dengan kriteria tertentu. Teknik analisis digunakan dengan bantuan program SPSS Versi 22. Hasil penelitian menujukan uji-t dengan metode Paired Samle test bahwa (2-taled) dengan hasil signifikan sebesar 0,003 maka H1 diterima dan taraf signifikasi sebesar 0,003 < 0,05 dapat disimpulkan pula H1 diterima, karena hipotesis diterima maka dengan kata lain bahwa adanya pengaruh yang signifikan terhadap kelas eksperimen setelah mendapatkan perlakuan dengan menerapkan latihan HIIT pada atlet umur A di club Octopus Kota Semarang untuk meningkatkan kecepatan selam kolam nomor Bifins 50 meter.

Downloads

Published

2023-01-15