Meningkatkan Aktivitas Fisik Dan Kenyamanan Gerak Siswa Dalam Pembelajaran Pendikan Jasmani Dengan Tugas Secara Terstruktur

Authors

  • Ari Andryanto Universitas PGRI Semarang

Keywords:

Tugas terstruktur, Aktivitas fisik, Kenyamanan gerak

Abstract

Penelitian ini di latar belakangi oleh situasi yang muncul akibat pandemic covid mengharuskan tenaga pendidik untuk menyusun strategi menggunakan semua media yang tersedia untuk pembelajaran daring. Belajar daring adalah belajar secara online  yang di lakukan jarak jauh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pemberian tugas gerak siswa secara terstruktur terhadap tingkat aktivitas fisik dan kenyamanan gerak siswa dalam pembelajaran penjas. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif  menggunakan pretest posttest “ Control Group Design “, dengan desain eksperimen, penelitian ini menggunakan teknik random sampling dan didapat  sample terpilih 2 kelas yaitu kelas X ips 3 sebagai kelas control dan kelas X IPS 4 Sebagai kelas eksperimen dengan jumlah siswa masing-masing 36 orang, metode analisis data menggunakan uji statistik deskriptif, uji normalitas, dan uji homogenitas., uji Wilcoxon dan uji paired sample test, dengan bantuan SPSS 22. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa : ada pengaruh pemberian tugas siswa secara terstruktur terhadap tingkat aktivitas fisik dengan hasil 25 siswa mengalami peningkatan  dengan rata rata sebesar 21.56 dengan ringking positive sebesar 539.000 dan kenyamanan gerak dengan hasil rata rata hasil pree test 58.86 dan hasil post test 86.61 jika di jumlah mengalami banyak peningkatan sebesar 27. 75. Berdasarkan hasil diatas dapat di simpulkan bahwa terdapat pengaruh pemberian tugas gerak siswa secara terstruktur terhadap tikgkat aktivitas fisik dan kenyamanan gerak siswa dalam pembelajaran penjas.

Downloads

Published

2023-01-12