PENGARUH PERMAINAN TRADISIONAL GOBAK SODOR UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI SISWA DALAM PEMBELAJARAN PJOK DI SD NEGERI BABADAN 02
Abstract
Latar belakang penelitian ini muncul karena kurangnya inovasi dalam pelaksanaan pendidikan PJOK di SD Negeri Babadan 02, yang berujung pada rendahnya motivasi siswa dalam mengikuti pembelajaran secara aktif. Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi pengaruh dan efektivitas permainan tradisional "gobak sodor" dalam meningkatkan motivasi siswa dalam pembelajaran PJOK di SD Negeri Babadan 02. Metode yang digunakan adalah penelitian eksperimen semu dengan pendekatan kuantitatif, melalui desain pretes-postes dengan kelompok kontrol. Sampel terdiri dari siswa kelas V dan VI di SD Negeri Babadan 02, dengan pengumpulan data menggunakan kuesioner. Penelitian menghasilkan dalam uji coba permainan tradisional gobak sodor kelas eksperimen diperoleh pretest 790 atau 48% dan posttest 845 atau 52%, sehingga terdapat peningkatan sebesar 4%. Sedangkan uji coba pada kelas kontrol diperoleh pretest 1042 atau 46% dan hasil posttest 1228 atau 54%, dengan peningkatan sebesar 8%. Oleh sebab itu, melalui data tersebut dapat diambil kesimpulan bahwa penggunaan permainan tradisional gobak sodor secara signifikan meningkatkan motivasi siswa dan efektivitas pembelajaran PJOK di SD Negeri Babadan 02. Saran dapat menjadi inovasi dalam memberikan pembelajaran PJOK agar siswa termotivasi melakukan kegiatan olahraga