Pengaruh Senam Irama Terhadap Kebugaran Jasmani Dan Motivasi Belajar Penjas SD Negeri 2 Karangcengis Di Kabupaten Purbalingga

Authors

  • Seshing Rakyan Satrio Piningit

Abstract

Latar belakang masalah penelitian ini didasarkan pada hasil observasi bahwa tingkat aktivitas jasmani dan motivasi belajar siswa rendah. Kondisi ini diperkuat oleh dari banyaknya siswa siswi di SD Negeri 2 Karangcengis yang berangkat dan pulang sekolah menggunakan kendaraan sekalipun jarak rumah menuju sekolah siswa siswi ini tidak begitu jauh. Hanya sedikit siswa siswi di SD Negeri 2 Karangcengis yang berangkat dan pulang sekolah berjalan kaki. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui apakah ada pengaruh senam irama terhadap kebugaran jasmani dan motivasi belajar penjas di SDN 2 Karangcengis di Kabupaten Purbalingga. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Dengan metode Pre-experimental design menggunakan model one group pretest posttest design. Sampel diambil dengan sampel jenuh. Populasi penelitian ini berjumlah 33 Tes menggunakan angket motivasi dan Tes Kebugaran Jasmani Indonesia (TKJI). Tujuan tes ini untuk mengukur tingkat kebugaran jasmani dan motivasi belajar penjas Teknik Analisis Data menggunakan Uji Paired t-test melalui uji prasyarat uji Normalitas. Hasil Penelitian ini menunjukan terdapat pengaruh antara senam irama terhadap kebugaran jasmani dan Motivasi Belajar Penjas di SD N 2 Karangcengis di Kabupaten Purbalinggga. Berdasarkan hasil analisis diatas diketahui nilai mean dari pretest dan postest motivasi belajar adalah -4,758 yang artinya terjadi kecenderungan peningkatan motivasi belajar setelah perlakuan dengan rata-rata peningkatan sebesar 4,758. Kemudian nilai mean dari pretest dan postest TKJI adalah -5,061 yang artinya terjadi kecenderungan peningkatan TKJI setelah perlakuan dengan rata-rata peningkatan sebesar 5,061.

Downloads

Published

2023-12-24