Pengaruh Kepercayaan dan Keamanan Terhadap Keputusan Pembelian Barang Secara Online di TikTok Shop

Authors

  • Salsabilla Ayu Ningtyas

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi adanya aplikasi TikTok yang menambahkan fitur platform berbelanja yaitu TikTok Shop. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk : 1) Menguji pengaruh kepercayaan terhadap keputusan pembelian barang secara online di TikTok Shop. 2) Menguji keamanan terhadap keputusan pembelian barang secara online di TikTok Shop. 3.) Menguji pengaruh kepercayaan dan keamanan terhadap keputusan pembelian barang secara online di TikTok Shop. Peneliti menggunakan metode kuantitatif dengan populasi yang digunakan adalah konsumen yang pernah berbelanja di TikTok Shop, dan sampel survey sebanyak 97 konsumen. Penggunaan teknik pengambilan sampel dengan purposive sampling. Untuk analisis data penelitian ini dilakukan dengan menggunakan program IBM SPSS 22. Yang menunjukkan bahwa kepercayaan (X1) berpengaruh terhadap keputusan pembelian (Y) dengan nilai thitung > ttabel (7,850 > 1,66105) dan nilai signifikansi (0,000 < 0,05). Keamanan (X2) berpengaruh terhadap keputusan pembelian (Y) dengan nilai thitung > ttabel (3,291 > 1,66105) dan signifikansi (0,001 < 0,05).

 Kata kunci: Kepercayaan, Keamanan, Keputusan Pembelian, TikTok Shop

Downloads

Published

2023-12-24