PENGARUH KEKUATAN OTOT LENGAN DAN TINGGI LONCATAN TERHADAP AKURASI PUKULAN JUMPING SMASH BULUTANGKIS PB. HASANUDIN KECAMATAN KARANGRAYUNG KABUPATEN GROBOGAN

Authors

  • Wahyu Kridho Prayogo

Abstract

Dalam permainan bulutangkis jumping smash digunakan sebagai salah satu langkah serangan yang bertujuan untuk mendapatkan poin. Dalam smash bulutangkis kekuatan otot lengan berperan dalam menciptakan pukulan yang kuat dan bertenaga. Sedangkan loncatan pada  jumping smash berperan dalam arah smash karena semakin tinggi loncatan maka akan menghasilkan smash yang menukik dan sulit dikembalikan lawan. Penelitian yang dilakukan bertujuan untuk mengetahui seberapa tinggi pengaruh kekuatan otot lengan dan tinggi loncatan terhadap akurasi pukulan jumping smash bulutangkis atlet PB. Hasanudin Kecamatan Karangrayung, Kabupaten Grobogan. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif metode eksperimen semu dengan melakukan pre-test dan post-test pada atlet PB. Hasanudin Kecamatan Karangrayung Kabupaten Grobogan berjumlah 20 atlet. Hasil dari penelitian ini adanya peningkatan hasil kemampuan akurasi Smash Bulutangkis sebelum dan sesudah diberikan latihan otot lengan sebesar 24% Dengan Rata-rata pretest 38% dan hasil posttest 62%. Dan untuk Latihan tinggi loncatan  diperoleh peningkatan sebesar 20 % dengan Rata-rata pretest 40% dan hasil posttest 60%.

Downloads

Published

2023-12-24