PEMBINAAN PRESTASI CABANG OLAHRAGA BOLA VOLI DI KABUPATEN PATI

Authors

  • Setya Fitri Aryanti

Keywords:

Olahraga bola voli, pembinaan prestasi

Abstract

SETYA FITRI ARYANTI. NPM 18230151. “Pembinaan prestasi cabang olahraga bola voli di kabupaten pati” Fakultas Ilmu Pengetahuan Sosial dan Kolahragaan. Universitas PGRI Semarang 2023.

           Pembinaan prestasi khususnya dalam cabang olahraga bola voli adalah sangat penting karena bertujuan untuk membantu meningkatkan prestasi atlet yang tinggi. Dalam penelitian ini ada Program Latihan di klub DPU dan JVB pati yang sangat bagus dalam susunan sesuai SOP aturan PBVSI Pengelolaan di klub DPU Pati dan JVB Pati saat ini belum optimal karena rendahnya SDM, pengaruh kurangnya sarana dan prasarana yang masih belum memenuhi kriteria karena minimnya anggaran dana.

          Jenis penelitian ini kualitatif menggunakan metode deskriptif. Untuk mengetahui pemassalan, pembibitan, dan pencapaian prestasi mengenai pembinaan prestasi cabanag olahraga bola voli di klub DPU Pati dan JBV Pati. Menggunakan teknik wawancara, dokumentasi, dan observasi. Narasumber sebanyak 10 orang yang terdiri 2 orang pengurus, 2 orang orang pelatih, dan 6 atlet. teknik analisis data mempergunakan reduksi data, penyajian data, juga verifikasi.

          Hasil penelitian didapat bahwasanya pemassalan sudah berjalan baik, karena adanya susunan strategi pemassalan yang berlangsung melalui kejuaraan sekali dalam satu tahun dan pertantingan separing.

          Peningkatan di Klub DPU Pati dan JVB Pati sudah berjaklan baik, karena adanya pengelompokan umur berjenjang yang sifatnya terbuka, kemudian ada seleksi mandiri dan dikelompokkan masing-masing umur yang sesuai dengan ketentuan.

Downloads

Published

2023-12-24