PENGARUH LATIHAN MENGGUNAKAN CIRCLE TIRE TERHADAP KETEPATAN SHOOTING GAME JARAK 7 METER PADA PEMAIN PETANQUE KABUPATEN TEGAL
Abstract
Diadakannya penelitian disebabkan kurang tepatnya shooting pemain terlihat dari hasil observasi lapangan dan tidak adanya media dalam latihan shooting Petanque maka peneliti menggunakan Circle Tire sebagai media penunjang latihan guna kenaikan perolehan tepatnya shooting para pemain Petanque kabupaten tegal. Rumusan masalahnya yaitu Apakah ada pengaruh latihan shooting menggunakan Circle Tire terhadap kemampuan shooting game jarak 7 meter pada pemain Petanque Kabupaten Tegal dan Apakah latihan shooting menggunakan Circle Tire sesuai pada ketepatanya pada 7 meter pada pemain Petanque Kabupaten Tegal. Jenis yang dipilih ialah kuantitatif dengan eksperimen semu dengan tipe grup postest dan pretest dengan pemilihan populasinya yaitu pemain Petanque Tegal yang jumlahnya adalah 8 orang dengan teknik samplingnya adalah total. Hasilnya adalah ditemukannya peningkatan pelatihan mempergunakan Circle Tire terhadap tepatnya shooting dijarak 7 meter dengan pengujian dan kenaikan 82,93%. Simpulannya ialah dengan ini dinyatakan ada efek atau pengaruhnya pelatihan mempergunakan Circle Tire terhadap ketepatan shooting jarak 7 meter terhadap atlet Petanque Kabupaten Tegal. Saran yang bisa diberikan yaitu model latihan ini bisa dipergunakan sebagai latihan sehingga bisa menjadi sarana bantu pemain dalam peningkatan ketrampilan shooting