PENGARUH MODIFIKASI VOLTAK PASSAT DAN VOLKET TERHADAP HASIL BELAJAR PASSING ATAS BOLA VOLI KELAS VII SMP ISLAM AL-FATH
Abstract
Untuk mengetahui pengaruh modifikasi voltak passat dan volket terhadap, hasil pembelajaran passiing bola voli kelas VII SMP Islam Al-Fath menjadi tujuan penelitian ini. Penelitianini memakai desain pretest-posttest dengan jenis eksperimen. Sampel penelitian berjumlah 48 siswa. Pengujian persyaratan dan pengujian hipotesis digunakan untuk menilai hasil penelitian. Permainan modifikasi voltak Passat memperoleh nilai sig sebesar 0,000 < 0,05, menurut temuan penelitian. Sebaliknya permainan bola voli mempunyai tingkat sig sebesar 0,001 < 0,05. Rata-rata selisih passing voltak sebelum dan sesudah test mempunyai persentase peningkatan hasil belajar passing bolavoli sebesar 7,4%, berdasarkan hasil uji beda. Volket mendapat kenaikan 6,3% dalam persentase. Kesimpulan yang dapat ditarik adalah ada pengaruh modifikasi permainan voltak passat dan volket berpengaruh terahdap hasil belajar passing atas bola voli siswa kelas VII SMP Islam Al-Fath. Kesimpulan lain yang dapat diatarik adalah modifikasi permainan voltak passat lebih baik dalam meningkatkan hasil belajar passing atas bola voli siswa kelas VII SMP Islam Al-Fath. Saran yang diberikan oleh peneliti adalah pendidik harus menjadi fasilitator bagi siswa supaya mampu membuat hasil belajar pass atas bola voli meniingkat.