NILAI MORAL NOVEL SI ANAK KUAT KARYA TERE LIYE DAN IMPLEMENTASINYA SEBAGAI ALTERNATIF BAHAN AJAR DI SMA
Keywords:
nilai moral, novel Si Anak KuatAbstract
Artikel ilmiah ini membahas mengenai nilai moral di dalam Novel Si Anak Kuat karya Tere Liye. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan nilai moral yang terkandung dalam Novel Si Anak Kuat karya Tere Liye. Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah nilai moral yang terkandung dalam Novel Si Anak Kuat karya Tere Liye?. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskritif kualitatif. Jenis penelitian ini adalah penelitian kepustakaan. Data dalam penelitian ini adalah data tertulis berupa teks cerita yang berhubungan dengan nilai moral yang terdapat dalam Novel Si Anak Kuat Karya Tere Liye. Sumber data dalam penelitian ini adalah Novel Si Anak Kuat karya Tere Liye dengan jumlah 393 halaman yang diterbitkan pada tahun 2018 oleh Republika Penerbit. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik baca dan tenik catat, berdasarkan hasil pembahasan diperoleh tiga nilai moral yaitu (1) Nilai moral dilihat dari hubungan manusia dengan Tuhan. (2) Nilai moral dilihat dari hubungan manusia dengan manusia lain dalam lingkup sosial dan lingungan alam. (3) Hubungan manusia dengan diri sendiri.