PAPUA DALAM RIMA: KAJIAN INTERMEDIAL TENTANG KONSTRUKSI IDENTITAS SOSIAL PADA LIMA LAGU HIP-HOP PAPUA

Authors

  • J.B. Judha Jiwangga Universitas Sanata Dharma

Keywords:

hip-hop Papua, kajian intermedial, identitas sosial

Abstract

Lagu hip-hop Papua yang terpublikasi di Youtube memanfaatkan medium musik, kebahasan dan visual dalam membentuk konstruksi identitas sosial tentang masyarakat Papua. Penelitian ini bertujuan untuk melihat gagasan identitas sosial dalam lirik lagu dari lima lagu hip-hop Papua. Kelima lagu tersebut merupakan lagu karya musisi Papua yang berjudul Rumah, Keliling Papua, Harapan, Sapu Sumberdaya, dan Ludah Pinang. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Sumber data penelitian yaitu video musik kelima lagu yang diunggah di Youtube. Data penelitian merujuk pada medium artistik berupa komposisi musik, lirik, dan visualisasi yang dimunculkan dalam video musik. Metode analisis data menerapkan model kajian intermedial untuk mengintepretasikan keterhubungan medium artistik dalam membangun konsep identitas sosial tentang Papua. Penelitian ini menemukan bahwa kelima lagu hip-hop memiliki gagasan identitas sosial yang terdiri dari 1) persamaan rasa keindahan terhadap alam Papua, 2) persamaan rasa kebanggaan terhadap ibu pertiwi Papua, dan 3) persamaan rasa keprihatinan terhadap masalah sosial di Papua.

Downloads

Published

2023-12-28