Untuk Kesadaran Ilmu dan Cara Ilmiah: Suatu Gerak Abadi jenis Pertama, Pemodelan dan Analisisnya dengan Hukum Kedua dan Ketiga Newton tentang Gerak

Authors

  • Aloysius Rusli Parahyangan Catholic University

Keywords:

perpetual motion of the first kind, Newton’s laws of motion.

Abstract

Pendidikan Fisika sebaiknya menggarisbawahi penyadaran tentang ilmu dan tentang cara ilmiah, agar calon guru makin dapat mengelola pengajaran Fisika dengan menjawab pertanyaan siswa secara ilmiah dan konstruktif, untuk menumbuhkan kreativitas diri dan siswa bersama-sama. Terpicu oleh suatu pertanyaan, di sini dilaporkan ihwal suatu gerak abadi jenis pertama, yang dapat dimodelkan dengan pipa U serta bola-bola licin yang sesuai, yang lalu dianalisis geraknya dengan Hukum Gerak II dan III dari Isaac Newton. Ditemukan bahwa berlakunya hukum-hukum itu menghasilkan kesimpulan yang menunjukkan ketidakmungkinan terjadinya gerak abadi tersebut. Kesimpulan ini dapat diartikan sebagai berlakunya kekekalan energi. Beberapa konsekuensi lain sempat ditinjau.

Downloads

Published

2022-12-25