PENGEMBANGAN BAHAN AJAR STATISTIKA PENELITIAN PENDIDIKAN BERBASIS QUICK RESPONSE (QR) CODE SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIKA
Keywords:
pengembangan, bahan ajar, QR Code, Statistika Penelitian PendidikanAbstract
Perkembangan teknologi menuntut tenaga pendidik agar mampu menggunakan dan mengoperasikan teknologi yang mampu mendukung dalam proses pembelajaran dikelas. Berhasil tidaknya suatu pembelajaran tergantung dari bagaimana proses pembelajarannya. Selayaknya pengajar saat ini bisa memanfaatkan perkembangan teknologi dalam mengajar. Menggunakan bahan ajar berbasis IT mampu meningkatkan minat mahasiswa dalam belajar. Pembelajaran akan lebih bermakna dan menyenangkan. Termasuk juga dalam mata kuliah Statistika Penelitian Pendidikan yang juga perlu dikemas menggunakan bahan ajar yang tidak kuno. Bahan ajar yang baik bila bahan ajar tersebut mampu membuat siswa mandiri dalam belajar. Selain paperless, bahan ajar QR Code mampu membuat mahasiswa belajar secara mandiri tidak ketergantungan dengan kunci jawaban. Bahan ajar yang akan dikembangkan, disisipi kunci jawaban dalam bentuk 2D dan video singkat. Kemampuan pemahaman konsep mahasiswa semester VI perlu ada perhatian bagi dosen khususnya materi tentang uji hipotesis. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan bahan ajar berbasis QR Code yang valid dalam meningkatkan kemampuan pemahaman konsep Statistika Penelitian Pendidikan. Penelitian ini menggunakan penelitian pengembangan (R n D). Tahapan pada penelitian ini adalah Penelitian dan pengumpulan Informasi Awal , perencanaan penelitian, pengembangan produk awal, dan revisi. Subyek dari penelitian ini adalah mahasiswa semester VI yang mendapatkan mata kuliah Statistika Penelitian. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah produk bahan ajar berbasis QR Code yang valid dalam meningkatkan kemampuan pemahaman konsep.