ANALISIS BERPIKIR ALJABAR SISWA PADA MATERI POLA BILANGAN
Keywords:
Berfikir aljabar, Pola BilanganAbstract
Salah satu masalah penting dalam pembelajaran matematika adalah kemampuan berpikir aljabar. Fokus masalah penelitian ini adalah kesulitan siswa dalam mempelajari materi pelajaran aljabar, yang menurut NCTM aljabar sangat penting dan berguna untuk kehidupan mendatang seseorang. Tujuan penelitian mendeskripsikan analisis berpikir aljabar siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan berpikir aljabar siswa pada materi pola bilangan untuk siswa kelas VIII di SMP N 17 Semarang pada pembelajaran matematika. Bentuk penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah (1) Metode tes yang dilakukan kepada siswa kelas VIII yang sudah diambil 3 subjek yaitu memiliki kemampuan tinggi, sedang, rendah dan (2) Metode wawancara dilakukan kepada siswa berkemampuan tinggi, sedang dan rendah. Pemeriksaan keabsahan data dengan teknik triangulasi waktu dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) kemampuan berpikir aljabar pada materi pola bilangan siswa SMP dalam menyelesaikan masalah matematika siswa yang memiliki kemampuan tinggi memenuhi empat komponen yaitu generalisasi, abstraksi, berpikir dinamis dan pemodelan (2) kemampuan berpikir aljabar pada materi pola bilangan siswa SMP bagi siswa yang memiliki kemampuan sedang memenuhi dua komponen yaitu berpikir dinamis dan pemodelan dan (3) kemampuan berpikir aljabar pada materi pola bilangan siswa SMP bagi siswa yang memiliki kemampuan rendah memenuhi satu komponen yaitu generalisasi.