Sistem Manajemen Unit Kegiatan Mahasiswa di Universitas PGRI Semarang Berbasis Web
Abstract
CV Fun Teknologi merupakan sebuah Starup yang bergerak pada bidang IT dengan produknya berupa Jasa, Penjualan, dan Produk Digital lainnya. CV. Fun Teknologi juga termasuk salah satu software house yang bergelut di bidang pengembangan aplikasi (software development). Penggunaan teknologi merupakan salah satu faktor penting untuk mempercepat kinerja dan keakuratan pendataan, Salah satu sistem aplikasi yang bisa dibuat oleh CV. Fun Teknologi adalah Sistem Manajemen Unit Kegiatan Mahasiswa di Universitas PGRI Semarang. Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) di Universitas PGRI Semarang adalah wadah aktivitas kemahasiswaan untuk mengembangkan minat, bakat dan keahlian tertentu bagi para anggota-anggotanya. Dengan banyaknya anggota menyebabkan kendala tersendiri bagi pengurus Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) untuk mendata semua anggota, kendala lainnya yaitu saat pendaftaran anggota baru & mencetak kartu tanda anggota selama ini masih secara manual. Dengan berdasar uraian diatas untuk memenuhi dan mengatasi hal tersebut maka saya mencoba untuk membuat Sistem Manajemen Unit Kegiatan Mahasiswa di Universitas PGRI Semarang berbasis Web.
Kata kunci : Sistem Manejemen, Unit Kegiatan Mahasiswa, Berbasis Website.