Kemampuan Berpikir Kritis Siswa dalam Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dan Project Based Learning (PjBL) Pada Pembelajaran Biologi di SMA Negeri 1 Kepahiang

Authors

  • Meriani Meriani
  • Khairil Khairil
  • Kasmirudin Kasmirudin

Keywords:

Kemampuan berpikir kritis, problem based learning, Project Based Learning, Pembelajaran Biologi, Respirasi.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan berpikir kritis siswa menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning dan Project Based Learning di SMA Negeri 1 Kepahiang. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan menggunakan rancangan purposive sampling. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA 1 dan IPA 2 di SMA Negeri 1 Kepahiang. Penelitian dilaksanakan pada bulan Januari-Maret 2019. Analisis data dalam penelitian menggunakan uji Normalitas, uji Homogenitas dan Uji-t dan Regresi sederhana dengan menggunakan program SPSS 21. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh rata-rata hasil belajar dengan nilai pretest kelas eksperimen 1 yaitu 51,257 dan postest kelas eksperimen 1 80,42,. Sementara kelas kontrol diperoleh rata-rata nilai pretest 46,1714. hasil penelitian diperoleh rata-rata berpikir kritis dengan nilai pretest kelas eksperimen 1 yaitu 4,00 dan postest kelas eksperimen 1 15,9714. Sementara kelas kontrol diperoleh rata-rata nilai pretest 4,02 dan postest 12,48. Untuk hasil uji-t hasil belajar 0,284 lebih besar dari 0,05 berarti hasil belajar ketiga tersebut tidak terdapat perbedaan, maka dapat ditarik kesimpulan kedua kelas mempunyai kemampuan awal yang sama. nilai signifikan berpikir kritis 0,00 lebih kecil  dari 0,05 ini berarti hasil belajar kedua tersebut terdapat perbedaan, maka dapat ditarik kesimpulan kedua kelas mempunyai kemampuan akhir yang berbeda. Maka dapat disimpulkan terdapat pengaruh model Pembelajaran problem based learning terhadap kemampuan berpikir kritis pada pembelajaran biologi materi respirasi di SMA Negeri 1 Kepahiang.

Downloads

Published

2019-10-14

Issue

Section

Articles