Efektifitas Penggunaan Pewarna Alami Batik pada Pembelajaran Materi Angiospermae Bermuatan Sustainability terhadap Hasil Belajar Kognitif Siswa di SMP

Authors

  • Fika Indah Lestari
  • Eny Hartadiyati W.H

Abstract

Abstrak – Pembelajaran bermuatan sustainability adalah pembelajaran yang menyematkan aspek sosial-budaya, ekonomi dan lingkungan ke dalam materi.  Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas penggunaan pewarna alami batik dalam pembelajaran materi angiospermae bermuatan sustainability terhadap hasil belajar kognitif  siswa di SMPN 4 Pati. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang dilaksanakan pada bulan September 2019. Desain yang digunakan adalah Quasi Experiment dalam bentuk Noneequivalent  Control Group Design. Populasi penelitian ini pada siswa kelas 7 di SMPN 4 Pati. Sampel penelitian ini adalah kelas 7A sebagai kelas kontrol dan 7B sebagai kelas eksperimen. Metode pengambilan data menggunakan metode tes. Penelitian ini menunjukkan bahwa hasil belajar kognitif pada posttest kelas eksperimen memiliki rata-rata 79,83 dan kelas kontrol 62,17. Pada uji Anacova didapatkan ada perbedaan yang signifikan posttest antara kelas eksperimen dan kelas kontrol ( p<0,05) dan parameter estimates menunjukkan  p<0,05. Pada uji N-Gain didapatkan kelas eksperimen sebesar 0,58 dalam kategori sedang sedangkan kelas kontrol didapatkan 0,37 dalam kategori rendah. Dapat disimpulkan bahwa penggunaan pewarna alami batik dalam materi angiospermae bermuatan sustainability secara signifikan efektif  untuk meningkatkan hasil belajar kognitif siswa dalam kategori sedang. Adapun kelompok kontrol hanya mampu meningkatkan hasil belajar kognitif siswa dalam kategori rendah.

 

Kata kunci : angiospermae, hasil belajar kognitif, sustainability, pewarna batik alami

Downloads

Published

2021-11-03

Issue

Section

Articles