Penerapan Metode Chi-Squared Automatic Interaction Detection (CHAID) dan Classification And Regression Trees (CART) pada Klasifikasi Status Kerja di Kabupaten Brebes
Keywords:
Pohon Klasifikasi, CHAID, CART, Nilai AkurasiAbstract
Kabupaten Brebes merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Jawa Tengah dengan jumlah penduduk terbanyak kedua. Jumlah penduduk di Kabupaten Brebes selalu meningkat dari tahun ke tahun. Pertumbuhan penduduk yang besar akan berpengaruh terhadap meningkatnya jumlah angkatan kerja. Penduduk yang termasuk dalam angkatan kerja adalah penduduk yang berusia lebih dari 15 tahun yang terbagi menjadi dua yaitu bekerja dan pengangguran. Peningkatan jumlah angkatan kerja berdampak pada status kerja yaitu bekerja atau pengangguran. Untuk mengetahui faktor-faktor yang berpengaruh terhadap status kerja tersebut dilakukan penelitian dengan menggunakan metode klasifikasi dalam bentuk pohon yaitu CHAID dan CART. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengklasifikasikan faktor-faktor yang berpengaruh terhadap status kerja dalam bentuk pohon klasifikasi menggunakan metode CHAID dan CART serta menghitung nilai akurasinya. CHAID merupakan suatu teknik pohon klasfikasi yang menguji satu persatu variabel independen berdasarkan pada tingkat signifikansi statistik chi-square, sedangkan metode CART merupakan teknik pohon klasifikasi yang menggunakan metode statistik nonparametrik dengan variabel dependen berbentuk kategorik maupun kontinu. Variabel yang berpengaruh pada penelitian ini adalah jenis kelamin, umur, status perkawinan, pelatihan kerja, dan pendidikan. Hasil dari penelitian ini berupa pohon klasifikasi status kerja. Metode CHAID menghasilkan 4 segmen klasifikasi dan CART menghasilkan 5 segmen klasifikasi. Nilai akurasi yang didapat dari masing-masing metode adalah sama yaitu sebesar 83.51%.