Pengembangan Buku Ajar untuk Menumbuhkembangkan Kemampuan Berpikir Kritis Melalui Model Pembelajaran Contekstual Teaching and Learning pada Materi Sistem Pernapasan pada Manusia

Authors

  • Marzuki Darusman
  • Risnanosanti Risnanosanti
  • Kasmiruddin Kasmiruddin

Keywords:

Buku Ajar, Berpikir Kritis, Contekstual Teaching and Learning.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan buku ajar dengan model pembelajaran Contekstual Teaching And Learning untuk dapat menumbuhkan berpikir kritis siswa dan Mengetahui kevalidan buku pada materi sistem pernapasan pada manusia di SMP N 6 Seluma. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII di SMP N 6 Seluma. Jenis penelitian yang digunakan ini adalah pengembangan (Resear and Development) model Tessmer yang dimodifikasi oleh Zulkardi yang terdiri dari 2 tahap yaitu (1). Self evaluation, meliputi tahap analisis dan desain buku ajar, (2) Prototyping, meliputi tahap evaluasi dan revisi. Buku ajar yang dkembangkan telah melalui uji validator dan dengan perbaikan menghasilkan produk yang  menunjukkan bahwa buku ajar yang dikembangkan valid, praktis, efektif dan dapat menumbuhkan kemampuan berpikir kritis. kemampuan berpikir kritis siswa berhasil ditumbuhkan melalui soal test evaluasi menggunakan buku ajar. Hasil rata-rata kevalidan dari penilaian 4 validator untuk buku ajar berkategori Valid. Penilaian pada lembar kepraktisan pada saat uji one-to-one dan small group yang menyatakan praktis. Jadi dapat disimpulkan bahwa pengembangan Buku Ajar Untuk Menumbuhkan Kemampuan Berpikir Kritis Melalui Model Pembelajaran Contekstual Teaching And Learning Valid, Praktis dan Efektif.

Downloads

Published

2019-10-14

Issue

Section

Articles