Inventarisasi Ragam Karang di Pantai Bandengan, Kabupten Jepara, Jawa Tengah

Authors

  • Lilla P Faizsyahrani
  • Ade R Pertiwi
  • Windi P Firdhiana
  • Septiana N Kholifah

Keywords:

Invertebrata, Karang, Pantai Bandengan

Abstract

Pantai Bandengan berada di Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Status Pantai yang merupakan objek wisata akan menyebabkan daya dukung lingkungan terhadap organisme laut terutama karang akan terganggu. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April 2022 di Pantai Bandengan Kabupaten Jepara. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengelompokan jenis karang di Pantai Bandengan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan teknik transek garis. Hasil dari penelitian ini berupa hewan invertebrate yaitu Hippospongea sp., Fungia sp., Leptastrea purpurea, Porites Cylindrica, Porites Nigrescens, Favites Chinensis, Favites Flexuosa, Acropora Teres, Cyphastrea microphthalma, dan Montipora Undata. Keragaman karang di Pantai Bandengan dengan Phylum Porifera, Phylum Coelenterata, dan Phylum Cnidiria.

 

Downloads

Published

2022-12-27

Issue

Section

Articles