ANALISIS PROGRAM PENGUATAN PENDIDIKAN KARAKTER (PPK) DI SDN KARANGANYAR GUNUNG 01 SEMARANG DAN DAMPAKNYA DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI SISWA

Authors

  • Desy Nurlaida Khotimah UNIVERSITAS PGRI SEMARANG
  • Muhammad Arief Budiman UNIVERSITAS PGRI SEMARANG
  • Ervina Eka Subekti UNIVERSITAS PGRI SEMARANG

Keywords:

Program Penguatan Pendidikan Karakter

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui program penguatan pendidikan  karakter di SDN Karanganyar Gunung 01 Semarang dan dampaknya dalam kehidupan sehari-hari siswadari penanaman nilai-nilai karakter kepada siswa.

Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Setting penelitian adalah SDN Karanganyar Gunung 01 Semarang. Sumber data adalah guru, siswadan orang tua siswa. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui wawancara, dokumentasi dan angket. Hasil dari penelitian ini adalah menunjukan bahwa program penguatan pendidikan karakter di SDN Karanganyar Gunung 01 Semarang  sudah terlaksana, hal ini dibuktikan dengan adanya hasil observasi, wawancara dengan  guru; siswa;orang tua siswa dan angket yang di isi oleh para siswa. Kemudian dampak dari adanya program penguatan pendidikan karakter ini yaitu mengubah perilaku siswa yang awalnya kurang baik secara perlahan berangsur menjadi baik yaitu sesuai dengan nilai moral. Berdasarkan hasil penelitian  yang diperoleh maka peneliti menyampaikan saran agar hasil analisis ini dapat dijadikan panutan dan dapat diterapkan di SD lain di kota Semarang dalam menerapkan program PPK kepada siswa.

Downloads

Published

2019-10-24

Issue

Section

Articles