PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS CERPEN MELALUI METODE EMOTIONAL SPIRITUAL THERAPY (EST) DENGAN MEMANFAATKAN MEDIA KARYAKARSA

Authors

  • Hanin Rofika Pramestie Universitas PGRI Semarang

Keywords:

Keterampilan menulis, teks cerpen, Emotional Spiritual Therapy, KaryaKarsa

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan mengenai peningkatkan kemampuan menulis cerpen melalui metode Pembelajaran Emotional Spiritual Therapy (EST) dengan media KaryaKarsa di kelas XI MIPA 8 SMA Negeri 6 Semarang. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara yang sudah dilakukan dapat disimpulkan bahwa terdapat beberapa kendala yang dihadapi peserta didik terkait keterampilan menulis selama pembelajaran di kelas yakni: 1) Sulitnya menuangkan ide, 2) Kurangnya kemampuan dalam merumuskan gagasan menjadi bait paragraf, dan 3) Kurang adanya media yang menarik dalam pembuatan cerpen.  Sejalan dengan kendala tersebut, penulis tertarik untuk melakukan penelitian mengenai peningkatan keterampilan menulis melalui metode Emotional Spiritual Therapy (EST) dengan media KaryaKarsa.

Adapun penelitian yang sudah dilaksanakan terdapat peningkatan keterampilan menulis peserta didik yang terlihat dari nilai terendah, nilai tertinggi, nilai rata-rata, dan ketuntasan klasikal. Nilai terendah saat prasiklus dari 55 lalu meningkat menjadi 64 pada siklus I dan kembali meningkat menjadi 72 pada siklus II. Nilai tertinggi saat prasiklus dari 88 kemudian mengalami peningkatan pada siklus I yakni 96 dan siklus II menjadi 98. Nilai rata-rata semula sebesar 71,3 setelah dilakukan tindakan pada siklus I meningkat menjadi 81.75 dan kembali meningkat menjadi 82,528 pada siklus II. Ketuntasan klasikal saat prasiklus dari 47% kemudian meningkat menjadi 78% pada siklus I dan meningkat kembali mencapai 94% pada siklus II. Sehingga, dapat disimpulkan bahwa keterampilan menulis cerpen di Kelas XI MIPA 8 SMA Negeri 6 Semarang dapat ditingkatkan menggunakan metode Pembelajaran Emotional Spiritual Therapy (EST) dengan media KaryaKarsa.

Downloads

Published

2023-11-30

How to Cite

Pramestie, H. R. . (2023). PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS CERPEN MELALUI METODE EMOTIONAL SPIRITUAL THERAPY (EST) DENGAN MEMANFAATKAN MEDIA KARYAKARSA. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Profesi Guru, 1(2), 90–98. Retrieved from https://conference.upgris.ac.id/index.php/psnppg/article/view/4771

Issue

Section

Prosiding 2023