Meningkatkan Regulasi Diri Belajar Siswa Melalui Layanan Bimbingan Klasikal Dengan Metode Jigsaw Pada Siswa Kelas XI SMK Negeri 7 Semarang

Authors

  • Dwi Tantri Laras Marsiwi Universitas PGRI Semarang

Keywords:

Regulasi Diri Belajar, Bimbingan Klasikal, Metode Jigsaw

Abstract

Berdasarkan data hasil angket kebutuhan peserta didik (AKPD) yang telah disebarkan ke kelas XI KJIJ 1, didapatkan hasil bahwa pada butir item pernyataan tentang “ merasa kesulitan dalam memahami pelajaran tertentu” dan “masih belum bisa belajar secara rutin” memiliki skor tertinggi yang dipilih oleh siswa. Dari hasil angket tersebut dapat disimpulkan bahwa subjek memiliki tingkat regulasi diri belajar yang rendah. Penelitian tindakan bimbingan konseling ini bertujuan untuk meningkatkan regulasi diri belajar siswa melalui layanan bimbingan klasikal dengan metode jigsaw pada siswa kelas XI SMK Negeri 7 Semarang. Penelitian dilakukan dalam 2 siklus yang terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI KJIJ 1 yang berjumlah 36 siswa yang terdiri dari 18 laki-laki dan 18 perempuan. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan observasi dan juga angket regulasi diri belajar. Dalam penelitian ini menggunakan deskriptif kuantitatif dan uji t-test untuk menganalisis data. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa layanan bimbingan klasikal dengan metode jigsaw dapat meningkatkan regulasi diri belajar siswa kelas XI SMK Negeri 7 Semarang. Hal tersebut terjadi karena adanya peningkatan pada skor hasil pra siklus, siklus 1 dan siklus 2. Peningkatan tersebut dapat dilihat dari hasil pra siklus didapatkan hasil yaitu 59,7 (59,7%) dengan kategori rendah selanjutnya setelah dilakukan siklus 1 hasilnya meningkat menjadi 76,1 (76,1%) dengan kategori sedang, kemudian dilanjutkan dengan siklus 2 yang hasilnya meningkat yaitu 84,1 (84,1%) dengan kategori tinggi.

References

Ames. 2018. Goals, Structures and Student Motivation. Journal of educational Psychology, 261-271.

Djaali. 2014. Psikologi Pendidikan. Jakarta : Bumi Aksara

Djoko, Santoso, 2011. Dasar-dasar Bimbingan dan Konseling. Malang: tanpa penerbit.

Feist, Jess dan Gregory J. Feist. 2010. Teori Kepribadian. Jakarta: Salemba Humanika.

Ghufron, M.N., Rini R. S. (2011). Teori-teori Psikologi. Jogjakarta : Ar -Ruzz Media

Husna, Aftina Nurul, dkk. 2014. Regulasi Diri Mahasiswa Berprestasi. Jurnal Psikologi undip. Vol.13 No. 1 hal 50-63.

Isjoni, 2011. Cooperative Learning Efektivitas Pembelajaran Kelompok. Bandung: Alfabeta

Jaenudin, Ujam. 2015. Teori-Teori Kepribadian. Bandung: Pustaka Setia.

Makhrifah, 2014. Pengembangan Paket Peminatan dalam Layanan Bimbingan Klasikal Untuk Siswa di SMP. Jurnal BK, Vol. 04, No. 3, 1-8

Nurlaela. (2012). Pengaruh Strategi Self Regulated Learning, Motivasi Berprestasi dan Locus Of Control Terhadap Hasil Belajar Maintance Repair Mahasiswa SMK.

Ormrod, Jeanne Ellis. 2008. Psikologi Pendidikan Membantu Siswa Tumbuh dan Berkembang.Jakarta: Erlangga

Prayitno. 2004. Layanan Bimbingan dan Konseling Kelompok Dasar dan Profil. Jakarta: Ghalia Indonesia

Robert E, Slavin. 2005. Cooperative Learning. Bandung: Nusa Media

Rosidah, A. 2017. Layanan Bimbingan Klasikal Untuk Meningkatkan Konsep Diri Siswa Underachiver. Jurnal Fokus Konseling. Bimbingan dan Konseling, STKIP Muhammadiyah Pringsewu. Vol. (3) No. 2

Santoso, Singgih. 2014. Statistik parametrik Edisi Revisi. Jakarta : Elex Media Komputindo.

Selvianti, dkk. 2015. Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Two Stay Two Stray Terhadap Aktivitas Dan Hasil Belajar Fisika Peserta Didik Kelas XIIA SMA N 1 Lilirilau. Jurnal Sains Dan Pendidikan Fisika.Jilid 11 No 1.

Suprihatin, Siti. 2017. Pengaruh Model Pembelajaran Jigsaw Terhadap Hasil Belajar Studi Masyarakat Indonesia Mahasiswa. Pendidikan Ekonomi FKIP Universitas Muhammadiyah Metro. Jurnal Pendidikan Ekonomi UM Metro. Vol.5 No.1.

Sugiyono. 2017. Metode penelitian kuantitatif, kualitatif, dan R&D. Bandung : Tarsito Bandung.

Tarumasely, Yowelna. 2020. Perbedaan Hasil Belajar Pemahaman Konsep Melalui Penerapan Strategi Pembelajaran Berbasis Self Regulated Learning. Jurnal Pendidikan dan Kewirausahaan. 8 (1). 54-65.

Tim Penyusun. 2016. Panduan Operasional Penyelenggaraan Bimbingan dan Konseling Sekolah Menengah Atas (SMA). Jakarta: Direktur Jendral Guru dan Tenaga Kependidikan.

Widiyanto, Mikha Agus. 2013. Statistika Terapan (Indonesian Edition). Jakarta : Elex Media Komputindo.

Winkel W.S, Sri Hastuti. 2004. Bimbingan dan Konseling. Jakarta: Institusi Pendidikan.

Woolfolk. 2018. Educational Psychology. Boston : Pearson Educational.

Yusuf, Syamsu. 2009. Program Bimbingan Dan Konseling Di Sekolah. Bandung: RIZQI Press.

Zimmerman. 2016. Development of a structured interview for assessing student use of self regulated learning strategies. American Educational Research Journal, 23(4), 614-628.

Zaini, Hisyam dkk. 2008. Strategi Pembelajaran Aktif. Yogyakarta: Pustaka Insan Madani

Downloads

Published

2023-11-30

How to Cite

Marsiwi, D. T. L. . (2023). Meningkatkan Regulasi Diri Belajar Siswa Melalui Layanan Bimbingan Klasikal Dengan Metode Jigsaw Pada Siswa Kelas XI SMK Negeri 7 Semarang. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Profesi Guru, 1(2), 869–878. Retrieved from https://conference.upgris.ac.id/index.php/psnppg/article/view/5194

Issue

Section

Prosiding 2023