PENERAPAN METODE GALERY WALK UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR BIOLOGI KELAS XI IPS 4 DI SMAN 6 SEMARANG

Authors

  • Yakuti Afifah Universitas PGRI Semarang

Keywords:

galery walk, aktivitas belajar, hasil belajar

Abstract

Pelaksanaan pembelajaran biologi di kelas XI IPS 4 menjadi tantangan tersendiri karena pelajaran tersebut yang kurang diminati bagi siswa di kelas IPS. Oleh karena itu guru harus kreatif dalam melaksanakan pembelajaran di kelas. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas-Kolaboratif yang bertujuan untuk meningkatkan aktivitas belajar dan hasil belajar biologi materi sel menggunakan metode gallery walk. Metode gallery walk atau galeri belajar merupakan model pembelajaran dengan cara mengunjungi karya kelompok lain dengan memberikan pertanyaan, komentar dan saran, sedangkan kelompok penjaga harus mampu menanggapi apa yang dipertanyakan oleh pengunjung.Penelitian ini dilakukaan di Kelas XI IPS 4 SMA Negeri 6 Semarang yang berjumlah 36 siswa, Instrumen yang digunakan adalah lembar observasi untuk mengukur aktivitas belajar siswa dan soal pretes-post tes untuk mengukur hasil belajar siswa. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilaksanakan, dapat disimpulkan bahwa penerapan metode gallery walk dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar biologi materi sel di Kelas XI IPS 4 SMA Negeri 6 Semarang. Hasil penelilitian menuunjukkan peningkatkan aktivitas belajar dengan presentase rata-rata sebesar 87,8% (kategori sangat baik), presentase ketuntasan hasil belajar sebesar 72% dengan jumlah siswa yang tuntas sebanyak 27 siswa dan hasil ini menunjukkan peningkatan sebesar 28%.

References

Amin, A., & Sulistiyono. (2021). Pengembangan Handout Fisika Berbasis Contextual Teaching a Learning (CTL) Untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Fisika Siswa SMA.

Apsita, D. N., & Wiharti, T. (2019). Peningkatan Aktivitas dan hasil Belajar Biologi Melalui Problem Based Learning Pada Siswa Kelas Xl MIPA 1 SMA Negeri 1 Tawangsari. In Journal of Biology Learning (Vol. 1, Issue 2).

Arikunto, S., & dkk. (2014). Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara.

Anggreiny, I. G., Aseptianova, & Nawawi, S. (2019). Analisis Aktivitas Belajar Siswa Kelas X Pada Mata Pelajaran Biologi di SMA Negeri 10 Palembang. Jurnal Mangifera Edu, 1(2), 157–166.

Lubis, N. H. M., Kamarudin, & Hadiyanto. (2022). Penerapan Model Project Based Learning pada Pembelajaran Mengontruksi Karya Ilmiah di SMA. In Bahasa dan Sastra Indonesia (Vol. 12, Issue 1).

Kurniasari, Elisabet Febrian, & Setyaningtyas, Widyanti, Eunice widyanti. (2017). Peningkatan Hasil Belajar IPS Melalui Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Pair and Share (TPS) dengan Teknik Gallery Walk. In Journal of Education Research and Evaluation (Vol. 1, Issue 2).

Tsani, Una Lailis, Marianti, A., & Utami, Nur Rahayu. (2016). Efektivitas Model Pembelajaran Berbasis Proyek Dengan Metode Gallery Walk pada Pembelajaran Materi Sel di SMA Info Artikel. Dkk / Unnes Journal of Biology Education, 5(1), 31 – 37.

Indah T., Sondang Rosita. (2021). Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Gallery Walk Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Biologi Siswa Kelas X SMA Negeri 22 Jakarta (Vol. 6, Issue 1). 123 - 136

Downloads

Published

2023-11-30

How to Cite

Afifah, Y. . (2023). PENERAPAN METODE GALERY WALK UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR BIOLOGI KELAS XI IPS 4 DI SMAN 6 SEMARANG. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Profesi Guru, 1(2), 3698–3704. Retrieved from https://conference.upgris.ac.id/index.php/psnppg/article/view/5700

Issue

Section

Prosiding 2023