181. Peningkatan Keaktifan Belajar Melalui Penerapan Model Problem Based Learning Tema 7 SD Negeri 1 Bugo
Keywords:
Keaktifan belajar, Problem Based LearningAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan keaktifan belajar siswa melalui penerapan model pembelajaran Problem Based Learning tema 7 SD Negeri 1 Bugo. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan di kelas 3 SD Negeri 1 Bugo pada semester genap tahun pelajaran 2022/2023. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilaksanakan ppada prasiklus, siklus I, Siklus II, Siklus III menunjukkan terdapat peningkatan keaktifan belajar peserta didik yang cukup signifikan. Keaktifan belajar pada prasiklus 55,76 dan pada siklus I menunjukkan rata-rata klasikal 65,34, siklus II mendapatkan rata-rata klasikal 71,92, siklus III mendapatkan rata-rata klasikal 73,11. Dari rata-rata klasikal pada tahap prasiklus, Siklus I, Siklus II, Siklus III menunjukkan peningkatan keaktifan belajar yang berpengaruh terhadap hasil belajar peserta didik.