37. Upaya Meningkatkan Keterampilan Menulis Teks Narasi dengan Menggunakan Media Gambar Berseri Kelas IV

Authors

  • Rizky Aulia Rahmani
  • Aryo Andri Nugroho
  • Ristanti
  • Reni Islami Z

Keywords:

Keterampilan Menulis, Teks Narasi, Gambar Berseri, Problem Based Learning

Abstract

Tujuan untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam keterampilan menulis teks narasi dengan gambar seri. Subjeknya adalah siswa kelas IV SDN Wonolopo 01. Penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas, dengan empat tahapan diantaranya (1) perencanaan, (2) pelaksanaan, (3) pengamatan, (4) observasi. Teknik data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi dan tes, dengan instrumen berupa lembar observasi pelaksanaan pembelajaran, butir soal tes hasil belajar tentang keterampilan dalam menulis karangan, dan lembar catatan penelitian. Hasil penelitian terbukti bahwa hasil belajar siswa dalam keterampilan menulis karangan teks narasi dengan menggunakan gambar berseri mengalami peningkatan, hal ini terbukti bahwa hasil belajar dari prasiklus belum tuntas, kemudian pada siklus I presentase siswa yang tuntas adalah 20%, presentase siswa yang tuntas pada siklus II adalah 33,33%, kemudian presentase pada siklus III adalah 56,67%. Dari hasil pembahasan diperoleh sebuah progres atau peningkatan hasil belajar siswa dalam menulis karangan teks narasi dengan menggunakan media gambar berseri.

 

 

Downloads

Published

2023-07-03

How to Cite

Rahmani, R. A. ., Nugroho, A. A. ., Ristanti, & Islami Z, R. . (2023). 37. Upaya Meningkatkan Keterampilan Menulis Teks Narasi dengan Menggunakan Media Gambar Berseri Kelas IV. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Profesi Guru, 1(1), 325–338. Retrieved from https://conference.upgris.ac.id/index.php/psnppg/article/view/3926

Issue

Section

Prosiding 2023