141. Peningkatan Kemampuan Menulis Teks Biografi dengan Model Discovery Learning dan Media Film di Kelas X SMA Negeri 6 Semarang
Keywords:
menulis, teks biografi, media film, model pembelajaran discovery learningAbstract
Menulis teks biografi merupakan salah satu kompetensi dasar yang terdapat pada kelas X SMA dalam Kurikulum Merdeka. Tujuan menulis teks biografi yakni peserta didik dapat terinspirasi dan mencontoh teladan yang dilakukan untuk mencapai kesuksesan seperti yang dialami oleh tokoh. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripisikan tentang penerapan media film dalam pembelajaran menulis teks biografi, peningkatan keterampilan menulis biografi peserta didik, sikap belajar dan motivasi belajar peserta didik terhadap pembelajaran menulis teks biografi dengan menggunakan model discovery learning dan media film pada kelas X SMA Negeri 6 Semarang. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terdiri atas dua siklus yaitu siklus I dan siklus II dan diawali dengan prasiklus. Siklus I terdiri atas perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Siklus II juga terdiri atas perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan proses pembelajaran menulis biografi, adanya perubahan perilaku dan motivasi belajar pada peserta didik, serta adanya peningkatan keterampilan menulis biografi. Prasiklus nilai rata-rata kelas sebesar 71,42. Siklus I nilai rata-rata kelas sebesar 74,80 dan siklus II sebesar 81,67. Hal ini menunjukkan peningkatan dari siklus I hingga siklus II sebesar 6,87.
Kata kunci:, , ,