245. Penerapan Model Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Kelas I SD 1 Peganjaran

Authors

  • Indah Dwi Lestari Universitas PGRI Semarang
  • Widya Kusumaningsih Universitas PGRI Semarang
  • Sujinah SD 1 Peganjaran

Keywords:

Problem Based Learning, Hasil Belajar, Matematika

Abstract

Problem Based Learning merupakan model pembelajaran yang inovatif dalam pendidikan. Penelitian ini bertujuan mengetahui hasil belajar Matematika peserta didik di SD 1 Peganjaran yang pembelajarannya menggunakan model Problem Based Learning Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan deskriptif komparatif yang berupa presentase dari hasil belajar matematika antara pra siklus dan setelah siklus. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan model Problem Based Learning dapat meningkatkan hasil belajar matematika. Sebanyak  17 peserta didik kelas I SD 1 Peganjaran  menjadi  peserta penelitian.  Ukuran ketuntasan  kelas  minimal  70. Hasil sebelum dilakukan tindakan yaitu pada pra siklus hanya 5 peserta didik atau  29% yang tuntas, pada siklus I meningkat menjadi 14 peserta didik atau 82% yang tuntas belajar matematika dan pada siklus II meningkat lagi menjadi 16 siswa yang tuntas belajar matematika atau 94%. Penelitian ini dikatakan berhasil karena mencapai indikator kriteria ketuntasan klasikal yaitu ≥ 85% dari seluruh peserta didik.

Downloads

Published

2023-07-03

How to Cite

Lestari, I. D., Kusumaningsih, W., & Sujinah. (2023). 245. Penerapan Model Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Kelas I SD 1 Peganjaran. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Profesi Guru, 1(1), 2178–2184. Retrieved from https://conference.upgris.ac.id/index.php/psnppg/article/view/4311

Issue

Section

Prosiding 2023