253. Peningkatan Hasil Belajar Matematika Bentuk-Bentuk Bangun Melalui Model Pembelajaran Project Based Learning pada Siswa Kelas 1 SD Negeri Tambirejo

Authors

  • Fifi Agustina Tri Handayani Universitas PGRI Semarang
  • Mei Fita Asri Untari Universitas PGRI Semarang
  • Fitrianingsih SD Negeri Tambirejo

Keywords:

Hasil Belajar, Project Based Learning (PjBL), Matematika

Abstract

Hasil belajar matematika pada metrei bentuk-bentuk bangun pada siswa kelas 1 SDN Tambirejo  cenderung rendah, hal tersebut dibuktikan dari tes awal yang dilakukan peneliti mendapatkan hasil dari 21 siswa kelas 1 hanya 9 siswa yang dapat mencapai nilai KKM. Penelitian bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar matematika siswa kelas 1 di SDN Tambirejo dengan menerapkan model pembelajaran project based learning (PjBL). Jenis penelitian merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Kolaboratif yang dilaksanakan dengan dua siklus dengan masing-masing siklus terdiri dari dua pertemuan. Alur peneliatan ini yaitu perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, pengamatan, dan refleksi.Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes, analisis data menggunakan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar siswa kelas 1 SDN Tambirejo pada siklus I menunjukkan kategori sedang dengan nilai rata-rata 69,5 dari nilai ideal 100. Hasil pada siklus II siswa kelas 1 SDN Tambirejo menunjukkan kategori tinggi dengan nilai rata-rata 80,9 dari nilai ideal 100. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan hasil belajar menggunakan model project based learning pada siswa kelas 1 dalam pembelajaran matematika.

Downloads

Published

2023-07-03

How to Cite

Handayani, F. A. T., Untari, M. F. A., & Fitrianingsih. (2023). 253. Peningkatan Hasil Belajar Matematika Bentuk-Bentuk Bangun Melalui Model Pembelajaran Project Based Learning pada Siswa Kelas 1 SD Negeri Tambirejo. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Profesi Guru, 1(1), 2247–2252. Retrieved from https://conference.upgris.ac.id/index.php/psnppg/article/view/4327

Issue

Section

Prosiding 2023