211. Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Materi Simetri Putar Melalui Model Problem Based Learning (Pbl) Berbantuan Media Papan Siput Kelas III SD 1 Samirejo

Authors

  • Yanuardhana Argaruri
  • Ervina Eka Subekti
  • Maslam

Keywords:

Hasil Belajar Matematika, Problem Based Learning (PBL), Media Papan Siput

Abstract

Keberhasilan belajar peserta didik selama proses pembelajaran merupakan aspek penting untuk menghasilkan pembelajaran yang bermakna. Hal ini dapat dicapai melalui penggunaan model pembelajaran serta media pembelajaran yang tepat sehingga dapat memicu partisipasi peserta didik dalam proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan (1) penerapan model Problem Based Learning (PBL) berbantuan media Papan Siput (Simetri Putar) dalam pembelajaran matematika pada materi simetri putar (2) peningkatan hasil belajar matematika pada materi simetri putar. Rancangan dalam peneltian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Hasil penelitian menyatakan bahwa penerapan model PBL berbantuan media Papan Siput dapat terlaksana dengan baik dibuktikan dengan adanya peningkatan ketuntasan hasil belajar matematika peserta didik dari prasiklus sebesar 30%, siklus 1 meningkat menjadi 70%, dan siklus 2 meningkat menjadi 90%. Dengan rata rata nilai hasil belajar matematika peserta didik dari prasiklus sebesar 67, siklus 1 memperoleh rata-rata sebesar 69, dan pada siklus 2 memperoleh rata-rata sebesar 73,5. Hasil yang diperoleh tersebut bila dikaitkan dengan situasi belajar mengajar, maka penerapan Problem Based Learning (PBL) berbantuan media papan siput dapat meningkatkan hasil belajar matematika peserta didik. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa media papan Siput untuk mata pelajaran Matematika kelas III SD 1 Samirejo Kudus layak digunakan dalam menunjang pembelajaran yang bersifat kreatif dan inovatif dan diharapkan dapat membantu guru dalam proses pembelajaran didalam kelas sehingga peserta didik dapat lebih memahami materi yang disampaikan.

 

Downloads

Published

2023-07-03

How to Cite

Argaruri, Y. ., Subekti, E. E. ., & Maslam. (2023). 211. Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Materi Simetri Putar Melalui Model Problem Based Learning (Pbl) Berbantuan Media Papan Siput Kelas III SD 1 Samirejo. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Profesi Guru, 1(1), 1888–1897. Retrieved from https://conference.upgris.ac.id/index.php/psnppg/article/view/4275

Issue

Section

Prosiding 2023

Most read articles by the same author(s)