152. Peer Learning berbasis Pameran Poster Sebagai Upaya Meningkatkan Keterampilan 4C Peserta Didik Kelas XI MIPA 6
Keywords:
peer learning, media poster, keterampilan 4C abad-21, pembelajaran biologiAbstract
Peserta didik kelas XI MIPA 6 di SMA N 6 Semarang Tahun ajaran 2022/2023 rata-rata tergolong pintar, namun kurang responsif dan cenderung diam pada saat proses pembelajaran. Tantangan dunia kerja di abad-21 menunjukkan diperlukannya keterampilan tambahan berupa keterampilan 4C yang terdiri dari keterampilan berkolaborasi, berkomunikasi, berpikir kritis, dan berpikir kreatif. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan 4C dari peserta didik kelas XI MIPA 6 dengan menerapkan model pembelajaran peer learning berbasis pameran poster pada materi biologi. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang setiap siklusnya terdiri dari 4 langkah yaitu (1) perencanaan, (2) tindakan, (3) pengamatan, dan (4) refleksi. Analisis data dilakukan secara koherensi mulai dari pra-siklus, siklus 1, hingga siklus berikutnya sampai dengan mencapai indikator peningkatan yang diharapkan (memenuhi kategori baik). Pada pra siklus didapatkan hasil persentase rata-rata keterampilan 4C dari peserta didik kelas XI MIPA 6 sebesar 55% (kategori kurang). Persentase hasil tersebut mengalami peningkatan menjadi 69%(kategori cukup) pada siklus I setelah menerapkan model peer learning. Evaluasi pada siklus I menunjukkan peserta didik kurang memahami alur model pembelajaran peer learning. Oleh karena itu pada siklus II dilakukan revisi dan perencanaan ulang. Hasil penelitian PTK siklus II menunjukkan adanya peningkatan persentase keterampilan 4C menjadi 86% (kategori baik). Penelitian PTK kemudian dicukupkan sampai pada siklus II dengan kesimpulan bahwa penerapan model pembelajaran peer learning berbasis pameran poster berhasil meningkatkan keterampilan 4C peserta didik kelas XI MIPA 6 pada pembelajaran biologi.