175. Peningkatan Motivasi dan Hasil Belajar Peserta Didik Menggunakan Model Pembelajaran TGT (Teams Games Tournament) Cerdas Cermat pada Mata Pelajaran Biologi

Authors

  • Sajaya Universitas PGRI Semarang
  • Muhammad Syaipul Hayat Universitas PGRI Semarang
  • Nanik Widayati SMA N 6 Semarang

Keywords:

Motivasi, Hasil Belajar, TGT (Teams Games Tournament)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran Biologi menggunakan model pembelajaran TGT (Teams Games Tournament) melalui permainan cerdas cermat. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri dari dua siklus. Setiap siklus meliputi perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah kelas XI MIPA 5 SMA N 6 Semarang yang berjumlah 36 peserta didik yang terdiri dari 14 laki-laki dan 22 perempuan. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar observasi dan soal tes kognitif. Berdasarkan hasil analisis data menunjukan adanya peningkatan motivasi belajar peserta didik sebesar 35%, terhitung dari siklus I (55%) dengan kategori cukup mengalami peningkatan pada siklus II (90%) dengan kategori sangat baik. Kemudian peningkatan hasil belajar peserta didik yang tuntas sebesar 61%, terhitung dari siklus I (28%) atau 10 peserta didik dengan kategori tuntas mengalami peningkatan pada siklus II (89%) atau 32 peserta didik dengan kategori tuntas. Sehingga penerapan model pembelajaran TGT (Teams Games Tournament) cerdas cermat untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar peserta didik dalam pembelajaran biologi dinilai efektif dan berhasil.

Downloads

Published

2023-07-03

How to Cite

Sajaya, Hayat, M. S., & Widayati, N. (2023). 175. Peningkatan Motivasi dan Hasil Belajar Peserta Didik Menggunakan Model Pembelajaran TGT (Teams Games Tournament) Cerdas Cermat pada Mata Pelajaran Biologi . Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Profesi Guru, 1(1), 1580–1589. Retrieved from https://conference.upgris.ac.id/index.php/psnppg/article/view/4148

Issue

Section

Prosiding 2023

Most read articles by the same author(s)