PENGGUNAAN APLIKASI CANVA DI KELAS X TKL 2 DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN GUNA MENINGKATKAN PARTISIPASI PESERTA DIDIK DI SMK NEGERI 7 SEMARANG

Authors

  • Shania Fajriati

Keywords:

Partisipasi, Aplikasi Media Canva

Abstract

ABSTRAK

Pratisipasi belajar merupakan proses berperan dan aktifnya siswa dalam mengikuti pembelajaran dengan tujuan untuk menciptakan pembelajaran yang aktif, kreatif dan menyenangkan. Siswa yang aktif berpartisipasi dalam proses pembelajaran akan memiliki kemampuan berfikir kritis dan mampu melakukan aktivitas belajar memecahkan permasalahan. Namun saat dilapangan, model pembelajaran yang digunakan guru Pendidikan Pancasila di SMK Negeri 7 Semarang belum mampu meningkatkan keaktifan belajar siswa. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi Penggunaan Aplikasi Canva di Kelas X TKL 2 Dalam Pembelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Guna Meningkatkan Partisipasi Peserta Didik di SMK Negeri 7 Semarang. Penelitian ini dilaksanakan secara kolaboratif dan partisipatif. Pelaksanaan penelitian dilakukan 2 siklus dengan model spiral. Masing-masing siklus terdiri dari perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Hasil penelitian yaitu pelaksanaan pra siklus atau sebelum pelaksanaan tindakan siklus I dan siklus II, persentase keaktifan belajar siswa sebesar 30 %. Sedangkan setelah dilaksanakan tindakan pada siklus I dan II yang masing-masing siklus dua kali pertemuan menunjukkan hasil yaitu siklus I di pertemuan satu persentase keaktifan belajar siswa sebesar 47 % dan di pertemuan dua sebesar 56%. Pada siklus II menunjukkan hasil persentase keaktifan belajar siswa di pertemuan satu sebesar 69% dan di pertemuan dua sebesar 85 %. Hasil ini menunjukkan bahwa persentase partisipasi belajar siswa mengalami peningkatan di setiap siklus-nya sampai pada tercapainya indicator keberhasilan pencapaian keaktifan belajar.

 

References

Cahyani, K., & Dewi, D. A. (2021). Peran Guru Pendidikan Kewarganegaraan dalam Membentuk Karakter Peserta Didik agar Menciptakan Siswa yang Berkualitas.

Jurnal Pendidikan Kewarganegaraan Undiksha, 9(2), 268-281.

Fitriasari, S., & Masyitoh, I. S. (2020, March). The Role of Pancasila Education Teachers and Citizenship in Strengthening Character Education Based on Pancasila Values. In 2nd Annual Civic Education Conference (ACEC 2019) (pp. 534-540).

Atlantis Press.

Handika & Darma (2018). Strategi Pemasaran Bisnis Kuliner Menggunakan Influencer Melalui Media Sosial Instagram. Jurnal Manajemen dan Bisnis. Volume 15, No. 2, April 2018

Mardiana, M., Syahrir, M., & Nurmutmainnah, N. (2021). The Influence of Pancasila and Citizenship Education Teachers in Instilling Moral Ethics to Build National Character in Madrasah

Aliyah Syekh Yusuf Sungguminasa. Jurnal Etika Demokrasi, 6(1), 124-137

Ramlah, F. D. 2014. Pengaruh Gaya Belajar dan Keaktifan Siswa Terhadap Prestasi Belajar Matematika (Survey pada SMP Negeri di Kecamatan Klari Kabupaten Karrawang). Jurnal Ilmiah Solusi. Vol. 1, No. 3, 68-75.

Sindi Maulia. (2023). Pemanfaatan Aplikasi Canva Sebagai Media Pembelajaran Di Era Digital. 83–87

Sudjana, Nana. 2010. Penelitian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya

Sudjana, Nana (2016). Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Taniredja, Tukiran, dkk. (2013). Model- model Pembelajaran Inovatif dan Efektif. Bandung: Alfabeta.

Triningsih, D.E. 2021. Penerapan Aplikasi Canva untuk Meningkatkan Kemampuan Menyajikan Teks Tanggapan Kritis Melalui Pembelajaran Berbasis Proyek . Cendekia: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran. 15, 128- 144.

Wibowo, 2016. Manajemen Kinerja, Edisi Kelima, PT.Rajagrafindo Persada Jakarta- 14240.

Sumber internet : https://repository.uhn.ac.id/bitstream/ha ndle/123456789/7071/PERAN%20PEMB ELAJARAN%20PENDIDIKAN%20PANC ASILA%20DAN%20KEWARGANEGARA AN%20DALAM%20UPAYA%20PEMBEN TUKAN%20KARAKTER%20PESERTA%2

DIDIK.pdf?sequence=1&isAllowed=y

Downloads

Published

2024-12-25

How to Cite

Shania Fajriati. (2024). PENGGUNAAN APLIKASI CANVA DI KELAS X TKL 2 DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN GUNA MENINGKATKAN PARTISIPASI PESERTA DIDIK DI SMK NEGERI 7 SEMARANG. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Profesi Guru, 2(1), 18–26. Retrieved from https://conference.upgris.ac.id/index.php/psnppg/article/view/6335

Issue

Section

Pendidikan Kewarganegaraan