Upaya Peningkatan Hasil Belajar Siswa Menggunakan Model Problem Based Learning Tema 1 Pertumbuhan dan Perkembangan Makhluk Hidup pada Kelas IIIa SD N Pandean Lamper 03 Semarang
Keywords:
Problem Based Learning, hasil belajar, peningkatanAbstract
Rendahnya hasil belajar siswa kelas IIIA di bawah nilai ketuntasan minimal. Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada Tema 1 melalui model Problem Based Learning di kelas IIIA semester I. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan empat tahapan yaitu, perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi yang dilakukan dalam dua siklus pembelajaran. Perolehan data melalui teknik tes dan non tes. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IIIA SD N Pandean Lamper sebanyak 28 siswa. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas IIIA SD N Pandean Lamper 03 tahun pelajaran 2023/2024. Dapat dibuktikan dengan data hasil belajar siswa, pada pra siklus jumlah ketercapaian hanya 36%, terjadi peningkatan pada siklus I dengan jumlah ketercapaian 67%, kemudian meningkat menjadi 92% pada siklus II.
References
Aqib, Zainal. 2011. Penelitian Tindakan Kelas. Bandung: Yrama Widya. .
__________. 2013. Model-Model, Media dan Strategi Pembelajaran Kontekstual (Inovatif). Bandung: Yrama Widya.
Aqib, Zainal, dkk. 2014. Penelitian Tindakan Kelas untuk Guru SD, SLB dan TK. Bandung: Yrama Widya.
Arikunto, Suharsimi. 2008. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara.
Daryanto & Rahardjo, M. 2011. Model Pembelajaran Inovatif. Yogyakarta: Gava Media
Dimyati dan Mudjiono. 2010. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: PT Rineka Cipta.
Direktorat pembinaan sekolah Menengah Atas. (2017). Model-model Pembelajaran. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah.
Dwi Susanti, Ribut. 2022. Peningkatan Hasil Belajar Tema 1 Pertumbuhan Dan Perkembangan Makhluk Hidup Melalui Model Problem Based Learning Pada Siswa Kelas III SD N Sidomulyo 02. Universitas PGRI Semarang. Volume 4 Nomor 5 Tahun 2022
Fathurrohman, Muhamma. (2015:5). Model-model pembelajaran inovatif. Jogjakarta: AR-Ruzz Media.
Hamalik, Oemar. 2011. Proses Belajar Mengajar. Jakarta: PT Bumi Aksara.
Hamdani. 2011. Strategi Belajar Mengajar. Bandung: Pustaka Setia.
Hosnan, M. 2014. Pendekatan Saintifik dan Kontekstual dalam Pembelajaran Abad 21. Bogor: Penerbit Ghalia Indonesia
Ikklima, Balad.dkk. (2018). Peningkatan Hasil Belajar Matematika Melalui Model Pembelajaran Discovery Learning Berbantuan Media Gambar Pada Siswa Kelas 4 Sdn Cukil 01 Kabupaten Semarang Semester Ii. Jurnal Pendidikan Berkarakter. Vol 1 (1) 347-353.
Jauhar, Mohamad. 2011. Implementasi PAIKEM dari Behavioristik sampai Konstruktivistik. Jakarta: Prestasi pustakarya.
Kemendikbud. 2013. Tematik Terpadu
Lisbiyaningrum, Ika, dkk. 2019. Penerapan Problem Based Learning dalam Pembelajaran Tematik Integratif Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Kelas III Sekolah Dasar. Universitas Kristen Satya Wacana. Vol 6 (2)
Purwanto, Ngalim. 2010. Prinsip-Prinsip dan Teknik Evaluasi Pengajaran. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya
Rusman. 2018. Model - model pembelajaran (Mengembangkan Profesionalisme Guru.
Sudjana, Nana. 2005. Metoda Statistika. Bandung: PT Tarsito
Syaful Bhari Dzamarah dan Arswan Zain. 2014. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka Cipta. Edisi Revisi
Trianto. 2010. Model Pembelajaran Terpadu, Konsep, Strategi dan Implementasinya dalam KTSP. Jakarta: Bumi Aksara.